Sesuai dengan namanya, rak sepatu digunakan untuk menyimpan sepatu dan sandal agar terlihat rapi dan tertata. Seharusnya perabot yang satu ini tidak disimpan di sembarang tempat, sebaiknya disimpan di tempat yang mudah dijangkau, berventilasi udara yang baik, penerangan yang cukup dan terlindung dari hujan.

Dalam hal ini perabot yang satu ini merupakan suatu kebutuhan bagi setiap orang. Maka dari itu simaklah tips memilih rak untuk sepatu yang berkualitas dan tahan lama dari ikea, diantaranya:

rak sepatu
Rak sepatu
  • Sesuaikan jumlah sepatu dengan rak

Biasanya rak untuk sepatu memiliki berbagai ukuran. Pada umumnya rak memiliki panjang 70 cm dan lebar 30 cm, sedangkan jumlah rak minimal ada empat tingkat. Untuk itu sebelum anda memutuskan untuk membeli rak, sebaiknya hitung terlebih dahulu jumlah sepatu yang anda miliki sehingga dapat menyesuaikannya dengan rak yang akan anda pilih. Selain itu pastikan rak memiliki ruang kosong untuk menampung sepatu atau sandal baru anda.

  • Mengukur luas rak

Setelah anda menghitung jumlah sepatu yang anda miliki, anda juga harus mengetahui ukuran rak nya, mulai dari panjang dan lebarnya. Hal ini bertujuan untuk menentukan dimana rak tersebut diletakkan. Memang tidak ada kriteria khusus, namun jangan sampai rak tersebut melebihi kapasitas ruangan anda sehingga membuat ruangan menjadi sempit.

  • Pilih bahan yang berkualitas

Ada banyak bahan yang digunakan untuk membuat rak untuk sepatu, diantaranya ada plastik, kayu, dan lain sebagainya. jika anda ingin rak yang tahan lama pilihlah bahan kayu. meskipun harganya sedikit mahal, namun sesuai dengan kualitas, rak tersebut akan bertahan hingga bertahun-tahun.

  • Pilih model rak yang terbuka

Seperti yang sudah disebutkan tadi diatas, rak harus diletakan pada ruang yang memiliki ventilasi udara yang lancar. Hal ini berfungsi agar sepatu di dalam rak terjaga kualitasnya. Untuk itu pilihlah desain rak yang terbuka. Pasalnya jika memilih yang tertutup, dapat membuat sepatu menjadi mudah lembab dan menyebarkan aroma tidak sedap.

Itulah beberapa tips memilih rak untuk sepatu. Maka kunjungilah IKEA yang menyediakan  rak sepatu berkualitas dan tahan lama.